Bertambahnya
berat badan menjelang atau saat masa menstruasi mungkin tidak terjadi
pada semua wanita. Namun, menurut penelitian para ahli ginekologi, ada
dua alasan mengapa berat badan cenderung naik saat masa menstruasi datang, yakni:
- Terjadinya edema atau retensi air. Saat menstruasi terjadi, kadar
hormone menjadi tidak stabil dan terjadilah pembengkakan. Saat hal itu
terjadi, tubuh wanita cenderung untuk menyimpan air lebih banyak,
terutama di bagian kaki, perut dan tangan.
- Peningkatan nafus
makan. Saat menstruasi terjadi, tingkat gula darah di dalam tubuh
menurun yang secara otomatis akan menimbulkan perasaan lapar.
Bagaimana Mengatasi Rasa Lapar Sebelum Menstruasi?
Mengatur pola makan menjadi satu tantangan yang harus senantiasa
dilakukan oleh wanita saat menginginkan tubuh yang ideal. Melakukan diet
ketat mungkin bkanlah masalah besar karena dengan mudah bisa dilakukan
tetapi terkadang hal itu menjadi sangat sulit untuk dilakukan, terlebih
saat akan memasuki masa haid.
Ada istilah ‘ changes during the
menstruation period’ yang menggambarkan adanya perubahan secara
fisiologis di dalam tubuh yang dipengaruhi oleh perubahan hormone di
dalam tubuh yang dipengaruhi oleh perubahan hormone reproduksi.
Saat masa datang bulan, terjadi peluruhan pada dinding rahim akibat
dari berkurangnya kadar hormone reproduksi. Hal ini bisa mengakibatkan
berbagai macam gangguan, salah satunya adalah menguatnya keinginan untuk
makan, sehingga mengganggu program diet dan penurunan berat badan.
Seringkali, menjelang masa menstruasi, perasaan lapar meningkat secara
drastic dan bahkan pada sebagian wanita menjadi tidak terkontrol. Hal
ini disebabkan oleh terjadinya perubahan hormone yang berakibat pada
terjadinya penurunan kadar gula darah.
Bagi wanita yang tidak
dapat mengontrol rasa laparnya, maka mereka cenderung banyak makan, dan
hal inilah yang biasanya mengganggu program diet dan menaikkan berat
badan. untuk mencegah terjadinya penambahan berat badan secara drastic,
maka menjaga agar rasa lapar tidak menyerang menjadi sangat penting
untuk dilakukan.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar rasa lapar tidak menyerang secara berlebihan, yakni:
- Saat perasaan ingin ngemil datang, maka sebaiknya mengganti cemilan
dengan cemilan sehat, salah atunya dengan buah segar. Selain mengandung
banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh, buah juga kaya akan serat yang
juga akan membantu mengatasi gangguan buang air besar yang juga erring
menyerang wanita menjelang menstruasi.
- Sangat disarankan agar
wanita tidak terbiasa melakukan diet terlalu ketat. Menghindari jenis
makanan tertentu saat menjalankan program diet justru akan membuat
perasaan suka terhadap makanan tertentu datang saat menjelang
menstruasi.
Oleh karenanya, program diet yang dilakukan
hendaknya adalah yang sehat dan seimbang karena akan memaksimalkan hasil
yang diperoleh dan tidak akan menimbulkan rasa lapar berlebih saat
menstruasi datang.
- Kurangi makanan asin atau yang mengandung
banyak garam. Seperti yang telah kita sebutkan di atas, berat badan naik
saat menstruasi datang bisa disebabkan oleh terjadinya penumpukan air;
garam membantu mengikat air di dalam tubuh yang menyebabkan pembengkakan
dan naiknya berat badan.
- Olahraga teratur. Hendaknya wanita
melakukan olahraga setidaknya 150 menit setiap minggu. Untuk mengatasi
rasa lemas setelah berolahraga, dianjurkan untuk mengkonsumsi vitamin
penambah darah atau supplemen sejenis.
Namun olahraga yang dipilih saat menstruasi hendaknya adalah yang ringan seperti Yoga atau jalan santai.
- Makan dengan teratur denganporsi dan menu yang cukup. Hal ini akan
mencegah datangnya rasa lapar secara berlebih. Menurut penelitian, makan
dengan pola yang benar justru akan menghilangkan perasaan ingin ngemil.
- Perbanyak makan sayur dan buah segar karena mengandung nutrisi yang diperlukan tubuh dan serat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar